Persibat Gelar Lomba Desain Kaos
Table of Contents
" Kami berharap mantan pemain-pemain yang dulu membela Persibat untuk bergabung kembali.Ini untuk membawa nama dan kejayaan kembali persepakbolaan Batang,"ujar Ketua Umum Persibat Yoyok Riyo Sudibyo.
Dia menuturkan,sampai saat ini juga belum menentukan siapa yang ditunjuk mengarsiteki Laskar Alas Roban.Meski demikian,mantan pelatih yang sukses membawa Persibat lolos promosi ke Divisi Ahmad Yasin dan Abdul Muin masih dipercaya untuk mengawal selama TC.
Selain itu,Yoyok juga mendatangkan Sungkowo serta beberapa pelatih nasional untuk ikut membantu selama masa TC. Dua diantaranya Sasi Kirono dan Djoko Susilo yang sudah beberapa kali datang terjun langsung di Stadion M Sarengat tempat home base Persibat. "Untuk pelatih masih belum kami tetapkan hanya saja sudah banyak yang berminat"
Desain Kaos Persibat Terbuka Umum
Manajer Teknik Danang Ajisaputra menambahkan,saat ini ada 30 pemain yang mengikuti TC.Sebagian diantara mereka adalah mantan pemain Persibat Divisi II Nasional yang punya andil membawa Laskar Alas Roban naik ke Divisi I. Diantaranya Habidin,Rudyana,Rizki Wijayanto,M Huda,Kirun,serta penjaga gawang M Johansyah.
Satu lagi pemain haus gol Maryono " Super Mario " mantan striker Persinga Ngawi masih diharapkan kedatangannya. Hari sabtu lalu,dia absen karena masih berada di Malang. "Dia izin katanya masih ada urusan dengan Persema.Mudah-mudahan cepat kembali masuk TC,"tandasnya.
Danang menjelaskan,semua lomba terbuka untuk umum dengan total hadiah Rp 1,5 juta.Untuk kaos desain dan warna bebas,peserta mengirimkan dua desain masing-masing seragam saat bermain di kandang dan kaos tim saat main tandang.Soft dan hard copy dikirim ke sekretariat Persibat Stadion M Sarengat.
"Adapun untuk lagu yang dikirimkan cukup soft copy,semua lomba ditutup Kamis (10/1) pukul 09.00.Sedangkan pengumuman pemenang malam hari dihalaman rumah dinas Bupati bersamaan dengan acara Bupati Batang Mendengar(BBM) pukul 20.00 sampai selesai."
Peserta bisa menghubungi Danang (085879871190),Akhmad Dahlan (081326828431),dan M Ariyadi (081399142649) Kiriman dr Fan Page FB Suporter Persibat Batang (Roban Mania dan militan Rewo-Rewo)