CURUG SIDANGKRONG Kec. Bandar Kab. Batang

Table of Contents
Nah pemirsa, kali ini Mbak Sintia akan bercerita tentang kendahan Alam di Kecamatan Bandar kali ini yang di bahas adalah CURUG SIDANGKRONG Kec. Bandar Kab. Batang. curug ini ga kalah keren loh sama Curug Gringgingsari dan Curug Gombong yg pernah sy posting di grup Batang Berkembang sebelumnya.

Curug Sidangkrong Bandar Batang

Lokasi Dan Cerita Curug Sidangrong Bandar

nama curug SIDANGKRONG diambil dari nama dukuh dimana curug ini berada, yaitu Sidangkrong. curug ini letaknya bersembunyi dibalik area persawahan warga. akses untuk menuju kesana tdk terlalu sulit kok. dari pasar bandar belok ke timur menuju dukuh sidringo. di jembatan besar pertama, dekat pencucian motor/mobil, berhenti disana kemudian kendaraan bisa dititipkan di rumah warga. karena utk menuju ke curug ga bisa naik motor atau mobil. kita kudu berjalan kaki melewati pematang sawah. ketika saya dan teman2 menitipkan kendaraan di salah satu rumah warga, mereka berpesan kepada kami bahwa kami harus hati2 karena disana penunggunya adalah seekor ular besar. konon katanya, ular itu adalah jelmaan seorang pertapa disana. tapi alhamdulillah disana kita tidak menjumpai ular tersebut, hanya ulat2 nakal saja. hehehe...

Terjun Bandar Curug Sidangrong
oh ya, untuk mendekat ke curug harus menyeberangi sungai yg arusnya cukup deras. harus hati2 pokonya n jangan lupa selalu BISMILLAH :)

Terjun Bandar Curug Sidangrong
karakter air terjun ini sangat deras. ketinggiannya mencapai 12 meter yang dikelilingi pepohonan rimbun. disamping kiri air terjun terdapat lubangan seperti gua yg tertutup oleh akar2 gantung. Huft.....cape, basah, tapi puaaasss disuguhkan dg potret alam ciptaan Allah SWT yg maha indah. Terima kasih buat teman2 grup Batang Berkembang.

Buat sahabat saya yg sekarang entah dimana, terima kasih atas referensi curug Curugnya Demikianlah Pembahasan Tentang Pemandangan Alam di Kabupaten BatangCURUG SIDANGKRONG Kec. Bandar Kab. Batang yang dikirim Oleh SaudariXin Tiyamissyu di Grup Facebook Batang Berkembang