Lalu Lintas Jalan Tol Batang-Semarang Meningkat 234 Persen Dibandingkan Hari Normal
Antusiasme pemudik untuk melewati Jalan Tol Trans Jawa terlihat dari meningkatnya volume lalu lintas di Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang yang merupakan GT Utama di Jawa Tengah.
“GT Kalikangkung menerima transaksi pengguna jalan yang berasal dari jalan tol sebelumnya, yaitu Jalan Tol Pemalang-Batang, untuk menuju ke arah Kota Semarang maupun melanjutkan perjalanan ke Jawa Timur dan sekitarnya,” papar Corporate Communication Department Head Jasa Marga Irra Susiyanti, dalam keterangan tertulis, Jumat (31/5/2019).
Selama dua hari atau pada periode H-7 s.d H-6 Lebaran 2019 (29-30 Mei 2019), PT Jasamarga Semarang Batang (JSB) selaku anak usaha Jasa Marga yang mengoperasikan Jalan Tol Batang-Semarang mencatat volume lalu lintas yang masuk ke Jawa Tengah meningkat signifikan, yaitu sebesar 81.460 kendaraan.
“Angka ini naik 234 persen dari Lalulintas Harian Rata-Rata (LHR) normal sebesar 24.352 kendaraan,” terangnya.
Rincian kedua hari tersebut adalah sebagai berikut 29 Mei 2019, sebanyak 31.835 kendaraan, naik 172 persen dari LHR normal 11.699 kendaraan
Sedangkan pada 30 Mei 2019, sebanyak 49.625 kendaraan, naik 292 persen dari LHR normal 12.653 kendaraan
Untuk meningkatkan kemanan dan kenyamanan pengguna jalan, PT JSB memaksimalkan 22 Gardu Operasi di GT Kalikangkung serta penambahan 11 Mobile Reader untuk melayani transaksi pemudik yang masuk ke wilayah Jawa Tengah tersebut.
Selain itu, PT JSB juga dengan diskresi Kepolisian melakukan sejumlah rekayasa lalu lintas, menempatkan petugas di lokasi-lokasi rawan kepadatan dan kecelakaan, serta terus menyosialisasikan nomor call center PT JSB.
Jasa Marga mengimbau pengguna jalan yang melakukan perjalanan jauh Jalan Tol Trans Jawa untuk memastikan kondisi pengendara dan kendaraan dalam keadaan prima, serta pastikan kecukupan saldo uang elektronik Anda.
Urai Kepadatan Tol Batang - Semarang, One Way Diperpanjang Hingga GT Kali Kangkung
PT Jasa Marga (Persero) Tbk atas diskresi Kepolisian memperpanjang sistem satu arah (SSA) atay one way hingga Gerbang Tol Kali Kangkung KM 414 jalan tol Batang-Semarang. Sebelumnya, SSA diterapkan hingga KM 263 jalan tol Pejagan-Pemalang.
Corporate Communications Department Head Jasa Marga Irra Susiyanti mengatakan SSA hingga GT Kali Kangkung diterapkan sejak pukul 11.30 WIB. Dengan demikian, SSA berlaku mulai dari KM 69 jalan tol Jakarta-Cikampek hingga KM 414 jalan tol Batang-Semarang.
"Peningkatan volume lalu lintas kendaraan yang menuju ke arah Timur sejak dini hari tadi (01/06) mengakibatkan beberapa titik kepadatan," ujarnya dalam siaran pers, Sabtu (1/6/2019).
Sebelum SSA diterapkan, antrean kendaraan dari ruas Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) tembus hingga GT Cikampek Utama yang mayoritas disebabkan oleh antrean di titik-titik jelang rest area.
Irra menambahkan, pemberlakuan SSA dilakukan dengan terlebih dahulu memastikan lajur sebaliknya (arah Jakarta) telah steril.
Saat ini Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga Palimanan masih terpantau padat di beberapa titik, terutama menjelang rest area.
Selain SSA, Jasa Maega juga menerapkan contraflow di Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek, mulai dari titik awal Km 34+800 s.d Km 70 yang terintegrasi langsung dengan SSA di KM 70.
Jasa Marga mengimbau kendaraan bus dan non golongan I serta pengguna jalan jarak dekat untuk tetap menggunakan jalur normal. Selain itu, Jasa Marga juga mengimbau pengguna jalan yang belum melakukan perjalanan mudik agar dapat mengantisipasi waktu keberangkatan, kondisi lalu lintas serta rute perjalanan alternatif lainnya.
Post a Comment
Terima Kasih Banyak telah meninggalkan komentar